Moch Adnan 27 Juli 2022
Cara Menghentikan Notifikasi Kwai Go
Cara Jitu Menghentikan Notifikasi Kwai Go
Hallo sobat semua kita berjumpa lagi pada sesi artikel menarik dari Moch Adnan Blog dan kali ini saya akan mencoba share tentang cara menghentikan pemberitahuan atau notifikasi aplikasi Kwai Go di ponsel Android Oppo, real me, atau sejenisnya yang terdapat aplikasi Kwai Go didalamnya. Dan karena terlalu terganggu dengan kehadiran Notifnya hingga sampai berniat untuk menghentikannya, mari lakukan. Lanjut membaca artikel ini.

Kwai Go merupakan platform video sosial dan komunitas yang ditujukan bagi semua orang untuk bisa membuat video dengan mudah, menarik, menyenangkan, dan membagikannya kepada dunia luar hanya dengan satu aplikasi lewat ponsel pintar seperti itulah kurang lebihnya mengenai aplikasi Kwai Go.
Baca juga :   Cara Melihat Foto/gambar WhatsApp Yang Terhapus

Cara Jitu Menghentikan Notifikasi Kwai Go

Cara Jitu Menghentikan Notifikasi Kwai GoCara Jitu Menghentikan Notifikasi Kwai Go
Untuk menyetop menstop, menghentikan notifikasi yang keluar lakukan langkah seperti berikut ini pada handphone sobat.

Pertama, pilih 'pengaturan' kemudian gulir ke bawah dan cari 'Manajemen aplikasi'. Tap menu manajemen aplikasi tersebut dan lanjutkan ke langkah ke dua.

Kedua, akan terbuka sederetan aplikasi yang sudah terinstall didalam ponsel sobat. Sentuh/Tap 'Kwai Go' maka akan terbuka menu 'info apl' dan lanjutkan dengan memilih menu 'Kelola notifikasi'.

Langkah terakhir, pilih 'Izin notifikasi' dan matikan pengaturan notifikasinya. Notifikasi dari aplikasi ini tidak akan ditampilkan dibilah notif atau layar kunci.

Se-simple itu Cara Jitu Menghentikan Notifikasi Kwai Go pada ponsel pintar sobat, intinya kita hanya perlu melihat pengaturan notifikasinya saja pada semua aplikasi yang sering memunculkan pemberitahuan, sobat bisa mematikan dan menghidupkan (waaa serem ☺) notifikasi dari aplikasi tersebut melalui pengaturan izin aplikasi. selamat mencoba sob.