Mari Kita Turut Menyukseskan Pemilu Pilpres 2014
Penulis:
Moch Adnan
dipublikasikan:
8 Juli 2014
Besok tanggal berapa? Yap betul sekali. Besok adalah tanggal 9 Juli 2014, dimana bangsa Indonesia akan menggelar pemilihan umum, masing-masing akan menentukan siapa Presiden nya untuk memimpin bangsa tercinta ini selama 5 Tahun kedepan. Pesta demokrasi kali ini saya rasa tidak seperti Tahun-tahun sebelumnya, dimana kesadaran untuk tidak Golput datang dari diri pribadi masing-masing. Tanpa imbalan apa-apa pun sekarang ini saya rasa rakyat sudah senang untuk datang ke TPS dan memberikan hak suaranya.
Siapa pun besok yang akan terpilih dan menjadi Presiden nya,tentunya kita berharap itulah yang terbaik dan nantinya menjadi pemimpin yang sama-sama kita harapkan untuk menjadikan Negara tercinta ini semakin berkeadilan, berdaulat, berkemakmuran dan ber-ber yang lainnya. Yang pasti kita sebagai Rakyat biasa hanya mendambakan harga –harga murah, mencari pekerjaan tidak sulit, dan Nikah tidak Ribet.
Saya hanya bisa mendoakan semoga hari bersejarah besok, tidak ternodai oleh kecurangan dari kepentingan-kepentingan sekelompok atau golongan tertentu. Yang hanya mengejar keuntungan pribadinya dan golongannya semata, dan kiranya kita sebagai warga Negara Indonesia tidak mengharapkan akan hal seperti itu.
Saya sempat mendapat kiriman sebuah pesan dari salah seorang sahabat melalui akun BBM nya, dan dalam pesan tersebut sipengirim mengharapkan saya agar lebih jeli dan waspada sebelum mencoblos. Yang mana isi pesan BBM tersdebut berbunyi seperti demikian:
“Untuk mencegah atau meminimalisir terjadinya kecurangan saat hari H pencoblosan, sebaiknya begitu kita menerima surat suara, langsung dibuka dulu dihadapan Panitia. Jangan dibuka didalam bilik pencoblosan, dan ketika setelah dipastikan tidak ada bekas coblosan, maka barulah kita coblos dibilik suara. Dikhawatirkan ketika kita membuka surat suara dibilik suara, lalu ternyata sudah ada coblosannya (padahal kita belum coblos) maka ketika kita akan protes, ada kemungkinan akan ditolak. Hal ini dikarenakan tidak adanya bukti yang kuat kalau kita belum coblos.”
Seperti itulah isi pesan yang saya peroleh, dan mungkin ada dari sebagian kita yang belum mengetahuinya maka saya persilahkan untuk menshare nya melalui tombol berbagi yang terdapat dibawah artikel ini. Ok sobat, terima kasih sudah berkunjung dan membaca artikel ini. Sekali lagi saya ucapkan selamat mencoblos dan jangan lupa untuk mampir besok ke TPS terdekat di daerah sobat.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Beri komentar