Tentang Jeans dan Tips Cara Perawatannya
Penulis:
Moch Adnan
dipublikasikan:
20 Mei 2023
Selain karena simple serta nyaman digunakan Jeans juga sangat mudah untuk dipadupadankan. Ketika berbicara tentang Jeans ,maka nama yang pertama kali melekat dalam ingatan adalah Levi Strauss.
Yah, memang sih karena beliaulah pelopor pembuat celana jeans pertama untuk para penambang emas di Amerika. Dan sekarang seiring perkembangan zaman, celana jeans pun hadir kehadapan kita dengan beragam bentuk dan warna serta istilah-istilah celana jeans, seperti Skinny jeans, Bell Bottom, dan lain sebagainya.
Jeans merupakan bahan yang awet. Namun jika tidak dirawat dengan baik bukan tidak mungkin keawetannya akan cepat memudar. Dan berikut ini beberapa Tips agar Jeans Anda tetap menarik, mari disimak.!
Tips Cara Perawatan Jeans
Tentang Jeans dan Tips Cara Perawatannya |
pisahkan terlebih dahulu antara pakaian lainnya dengan jeans
Sebelum merendam ataupun mencucinya pisahkan terlebih dahulu antara pakaian lainnya dengan jeans. Terutama jika anda mencuci jeans dengan pakaian lain.Rendamlah dan cucilah dengan menggunakan air hangat agar kotoran yang melekat dengan mudah bisa hilang.
Jangan menggunakan bahan kimia pada bahan jeans seperti memberinya pemutih atau pewangi
hal ini dapat membuat warna jeans cepat memudar.Untuk kemeja dan blus jeans, sebaiknya dicuci setiap kali habis dipakai
Hindai menjemur jeans dibawah terik matahari secara langsung.
Menjemur langsung di bawah sinar matahari hanya akan membuat celana jeans kamu jadi pudar dan teksturnya pun menjadi kasar. Cukup gantung celana jeans di teras atau balkon rumah kamu lalu jangan lupa untuk membalikkannya. Ini berfungsi untuk menghindari kerusakan pada bagian luarnya.
Baca juga :
Hindari menyetrika dengan suhu yang terlalu panas
karena dapat menyebabkan timbulnya bercak-bercak putih.
Suhu yang dianjurkan adalah 60 derajat celcius.
Jangan menyetrika denim dalam keadaan lembab, karena bisa menimbulkan jamur biru yang membuat jeans cepat lapuk.
Dan yang terakhir,
Jangan menyetrika denim dalam keadaan lembab, karena bisa menimbulkan jamur biru yang membuat jeans cepat lapuk.
Dan yang terakhir,
Simpanlah jeans dengan cara digantung
pada hanger agar tidak terjadi perubahan warna. Cara ini juga untuk menghindari munculnya garis bekas lipatan pada denim Anda.
Tentang Jeans dan Tips Cara Perawatannya
Ditulis ulang oleh Moch Adnan
Situs : mochadnan.com
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Beri komentar